Dalam sebuah kantor atau perusahaan, tentu saja ada beberapa orang atau bahkan satu orang yang tidak disukai oleh rekan kerja lainnya karena sikapnya yang menyebalkan, betul kan? Hayo siapa teman kantormu yang menyebalkan ini? Tidak kepikiran? Hmmm mungkin bisa saja justru kamu orang yang menyebalkan tersebut. Orang yang menyebalkan ini biasanya juga memiliki kebiasaan-kebiasaan kecil yang agak tidak wajar dan mengganggu orang lain loh. Apakah kamu pernah merasakannya atau bahkan melakukan suatu hal yang disebali secara tidak sadar dan menyebabkan rekan-rekanmu menjauhimu? Sebelum merasa kamu pernah mem-bully rekan-rekan kerjamu, ayo cek dahulu apakah kamu si orang menyebalkan di kantor. Berikut ini adalah 15 tanda rekan kerja yang super menyebalkan tersebut.
15 Tanda rekan kerja yang super menyebalkan
1. Sering mengganggu orang lain
Terkadang candaan atau gurauan yang terjadi di kantor sifatnya membantu karyawan untuk lebih tenang dan happy dalam mengerjakan pekerjaannya. Tetapi akan menjadi sangat berbeda apabila orang yang bercanda ini melakukannya tanpa tau waktu dan tempat. Misalnya bukan di saat jam istirahat atau saat pulang kerja. Apabila terjadi diluar kedua waktu tersebut, tentunya candaan ini akan dapat mempengaruhi hasil kerja mereka. Jika rekan kerjamu jadi tidak fokus akibat ulahmu, yang kena semprot pasti mereka, bukan kamu. Jadi, hargailah waktu sesama rekan kerja di kantor. Kalau seandainya rekan kerja melakukan hal yang sama, apa kamu bisa menerimanya?
2. Berantakan saat makan atau berisik ketika mengunyah makanan
Perhatikan dan jaga baik-baik cara makanmu ketika menguyah makanan, apalagi jika dilakukan saat kegiatan makan bersama rekan kerja atau para petinggi di perusahaan tempat kamu bekerja. Meski begitu, kamu juga harus tetap menjaga etika makan meski saat makan sendiri di pantry atau di meja. Bayangkan betapa tidak nikmatnya makan dengan orang yang bersuara ketika mengunyah, atau bersendawa sembarangan. Tak peduli betapa lezat makananmu, selalu ingat untuk makan dengan rapi dan sopan.
3. Membiarkan orang lain membereskan sampah
Ini adalah aturan simpel ketiga yang mendasar sekali. Ketika kamu selesai makan di pantry, ruangan kerja, meeting, dan ruangan umum berbagi lainnya, sebaiknya letakkan piring kotor di tempat yang telah disediakan atau buang kertas pembungkus makanan di tempat sampah. Jangan biarkan sampah menumpuk di atas mejamu, di atas meja rekanmu, atau di manapun dengan harapan orang lain akan memungut dan membuangkannya untukmu. Bertanggungjawablah dengan sampahmu sendiri kapanpun dan dimanapun.

10 Tanda Rekan Kerja yang Super Menyebalkan
4. Bicara keras-keras atau berisik
Tidak mungin kantormu sunyi-senyap sepanjang hari, karena hal tersebut pastinya akan membosankan dan menyebalkan. Akan tetapi, terus-terusan mendengar suara tawa, mengobrol, bercanda, atau menyanyi keras-keras tentu juga dapat mengganggu rekan-rekan kerja yang ada di sekitarmu. Maka dari itu ingatlah, orang-orang di sekitarmu juga butuh ketenangan dan konsentrasi dalam bekerja, jadi kegaduhan yang kamu timbulkan bisa sangat mengganggu.
5. Tetap masuk biarpun sakit
Mungkin bagimu ini dedikasi, namun rekan-rekanmu yang lain pasti akan malas mendengarmu membuang ingus, batuk berdahak, dan bersin-bersin sepanjang hari. Apalagi di masa pandemi COVID-19 seperti saat ini, sebaiknya kamu pakai masker agar tidak menulari teman-teman sekantormu yang lain serta jangan biarkan tisu-tisu bekas ingus bertebaran di atas meja. Jika penyakitmu benar-benar parah, izinlah kepada atasan agar kamu tidak menulari rekan-rekanmu yang lain.
Baca juga: Pseudo Engagement: Persaingan Tak Kasat Mata di Tempat Kerja
6. Selalu bikin susah
Dalam dunia kerja, kamu tidak selamanya bekerja seorang diri. Ada kalanya kerja tim, dan membutuhkan bantuan orang lain. Saat butuh bantuan orang lain, janganlah membuat susah rekan kerjamu seperti minta bantuan dengan seenaknya, tidak sabaran dalam meminta bantuan, hingga yang paling parah mengerjakan sendiri atau mengatasi kesulitanmu sendiri terlebih dahulu. Seharusnya, kamu bisa memikirkan rekan kerjamu yang juga sedang sibuk dan berubah menjadi pribadi yang berguna bagia orang lain.

10 Tanda Rekan Kerja yang Super Menyebalkan
7. Sulit dimintai bantuan
Saat lagi butuh, maunya cepat dibantu. Tetapi giliran rekan kerja atau orang lain butuh bantuan, kamu mengeluarkan seribu alasan. Banyak alibinya. Bila sikapmu seperti ini, maka sudah pasti rekan kerja akan muak denganmu. Bahkan akan menjauh darimu. Kamu bakal dicap orang yang tak tahu balas budi dan egois.
8. Provokator
Selain ketujuh hal di atas, rekan kerja yang suka melakukan provokasi juga masuk ke dalam tipe rekan kerja yang menyebalkan juga loh. Hati-hati, orang yang memiliki sikap provokator ini nyatanya sering memicu keributan dalam tim internal kerja karena sering mengadu domba. Tak cuma itu, terkadang mereka juga suka menyebarkan gosip ketika terjadi sesuatu hal. Parahnya lagi, rekan kerja yang provokator bisa memberikan saran negatif yang dapat memancing keributan.
9. Kebanyakan mengeluh
Ini juga salah satu sikap yang menyebalkan. Setiap menit, dan hampir setiap hari selalu saja mengeluh. Entah itu soal pekerjaan, masalah keuangan, keluarga, pacar, atau lainnya. Tiada hari tanpa mengeluh. Jadi slogan yang pas buat orang yang memiliki karakter seperti ini. Hal ini dapat menimbulkan persepsi negatif, seperti dianggap tukang ngeluh, pesimistis, dan sebagainya. Bila kamu sudah terkenal sebagai tukang ngeluh, maka orang lain atau rekan kerja jadi malas bekerja atau berteman denganmu. Keluhan-keluhanmu dapat membawa energi negatif untuk mereka.

10 Tanda Rekan Kerja yang Super Menyebalkan
10. Tak bisa diajak kerja sama
Kerja sama sangat dibutuhkan dalam dunia kerja, seperti membuat projek bersama atau memecahkan masalah. Sayangnya ada saja orang yang tidak bisa diajak kerja sama dengan baik. Mungkin salah satunya kamu. Selain dicap menyebalkan, kamu juga akan dianggap orang yang payah karena tidak profesional dalam bekerja sehingga orang lain tidak mau lagi satu tim atau kerja bareng kamu.
11. Suka bergosip
Bergosip sangat menyenangkan. Bukan cuma kaum hawa. Lelaki pun kalau sudah menggosip, bisa lupa waktu. Namun rekan kerja yang menjengkelkan bisa menggosip dalam batas tidak wajar. Sedikit-sedikit bergunjing. Ngomongin rekan kerja yang lain. Makanya disebut tukang gosip. Gosip yang menyebar kebohongan, namanya sudah fitnah. Fitnah sangat kejam. Tidak dibenarkan karena dapat merugikan orang lain. Daripada bergosip, buang-buang waktu, energi, uang, nambah dosa, dan pastinya bisa kena surat peringatan atau pecat, lebih baik gunakan waktumu untuk bertukar pikiran dengan rekan kerja yang lain.
Baca juga: Bekerja dengan Bahagia Menguntungkan Perusahaan, Fakta atau Mitos?
12. Suka main gadget
Suka chating, telepon, belanja online, main game, sampai pantau media sosial. Pokoknya 24 jam tidak lepas dari gadget, termasuk saat bekerja. Kebiasaan ini akan membuat risih rekan kerja lainnya. Kerjaanmu jika cuma main ponsel saja kiranya juga akan berdampak pada kinerjamu. Jadi lamban dan tidak bisa menyelesaikan tugasnya. Selain itu, kamu juga akan dicap tidak profesional karena tidak mampu menempatkan diri dengan baik. Ketika bekerja, sebaiknya kurangi aktivitas main HP, kecuali untuk urusan pekerjaan.

10 Tanda Rekan Kerja yang Super Menyebalkan
13. Merasa paling hebat
Memang kamu selama ini mampu bekerja lebih cepat, dan hasilnya pun maksimal. Bukan hanya dekat dengan bos, kamu juga meraih prestasi baik di kantor. Akan tetapi, hal ini membuat kamu jumawa. Merasa paling hebat, sehingga mengecilkan atau meremehkan kemampuan orang lain. Setiap ada diskusi atau meeting, selalu mempertahankan pendapat, ide, atau gagasanmu. Merasa bahwa yang paling benar. Sementara yang lain salah atau tidak benar.
14. Suka mem-bully
Bullying atau perundungan di kantor marak terjadi di beberapa perusahaan. Sesekali di bully, mungkin bisa dianggap lelucon. Tetapi jika sudah dilakukan setiap hari dan menimbulkan luka batin atau bahkan luka fisik maka hal ini bisa dianggap keterlaluan dan berlebihan. Oleh sebab itu, sebaiknya kamu menempatkan diri dengan baik. Tidak baik jika kamu menggunakan fisik dan posisi kamu untuk menekan orang yang berada jauh dibawah kamu.
15. Tidak mau bertanggung jawab
Tipe karyawan yang tidak mau bertanggung jawab dan suka menyalahkan orang lain juga sangat mengganggu dan menyebalkan. Biasanya mereka melakukan perilaku ini demi menyelamatkan dirinya sendiri. Karyawan ini akan bersikap seolah dirinya tidak memiliki kendali atas apa yang sebenarnya menjadi tanggungjawabnya. Sebaliknya, mereka lebih suka menghabiskan waktu dan energi untuk menyalahkan orang lain darpada mencari solusi dari masalah tersebut.

10 Tanda Rekan Kerja yang Super Menyebalkan
Hi 🙂 I just want to mention I am just very new to weblog and certainly enjoyed you’re page. Almost certainly I’m planning to bookmark your site . You really come with terrific posts. Thanks for sharing with us your blog site.
Sweet web site , super pattern , real clean and employ friendly .