Seperti yang kita semua tau, dunia kini sedang disibukkan dengan virus yang bernama COVID-19 atau Coronavirus. Virus yang sudah menyebar sejak akhir tahun 2019 ini kiranya juga sudah di tetapkan sebagai kasus kesehatan darurat internasional oleh Badan Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO). Sejauh ini, mereka juga sudah memberikan panduan tentang bagaimana virus ini bekerja dan cara menghindarinya. Berdasarkan rilisan WHO tersebut, berikut ini adalah beberapa panduan untuk menghindari penyebaran virus Corona di kantor.
Cara menghindari penyebaran virus Corona di kantor
1. Jaga kesehatan dan pola makan
Virus yang dikenal juga sebagai COVID-29 ini menyebar lewat perantara cairan tubuh dan juga imunitas yang rendah. Nah agar badan kamu bisa melawan virus ini, sebaiknya lakukan latihan fisik dengan intensitas ringan, seperti jalan cepat sekeliling rumah atau naik turun tangga di dalam rumah selama 10-15 menit sebanyak 2-3 kali per hari. Selain itu, kamu juga harus selalu memberlakukan pola makan sehat, seperti mengansumsi protein, serat dan vitamin agar imunitas tubuh kamu tetap terjaga.
2. Mencuci tangan dengan benar
Mencuci tangan dengan benar adalah cara paling sederhana namun efektif untuk dilakukan dalam menghindari penyebaran virus Corona di kantor. Apalagi jika kamu tipe karyawan yang menggunakan transportasi umum sehari-harinya. Cucilah tangan dengan air dan sabun, setidaknya selama 20 detik. Pastikan seluruh bagian tangan tercuci hingga bersih, termasuk punggung tangan, pergelangan tangan, sela-sela jari, dan kuku. Setelah itu, keringkan tangan. Tapi apabila kamu sulit menemukan air dan sabun, kamu bisa membersihkan tangan dengan hand sanitizer dengan kandungan alkohol minimal 60% agar lebih efektif membasmi kuman.

Ini 10 Cara Menghindari Penyebaran Virus Corona di Kantor
3. Gunakan masker
Meski tidak sepenuhnya efektif mencegah paparan kuman, namun penggunaan masker ini tetap bisa menurunkan risiko penyebaran penyakit infeksi, termasuk virus Corona. Penggunaan masker lebih disarankan bagi orang yang sedang sakit untuk mencegah penyebaran virus dan kuman, ketimbang pada orang yang sehat. Ada dua tipe masker yang bisa kamu gunakan untuk mencegah penularan virus Corona, yaitu masker bedah dan masker N95. Masker bedah atau surgical mask merupakan masker sekali pakai yang umum digunakan. Masker ini mudah ditemukan, harganya terjangkau, dan nyaman dipakai, sehingga banyak orang yang menggunakan masker ini saat beraktivitas sehari-hari. Sedangkan masker N95 adalah jenis masker yang dirancang khusus untuk menyaring partikel berbahaya di udara. Jenis masker inilah yang sebenarnya lebih direkomendasikan untuk mencegah infeksi virus Corona.
Baca juga: Mirip! Pahami Perbedaan Gejala Virus Corona, Flu dan Batuk Biasa
4. Pastikan ruang tempat kamu bekerja dan tinggal tetap bersih
WHO menjelaskan bahwa cara ampuh mencegah penularan virus Corona sangatlah sederhana: memastikan sekitarmu tetap terjaga higienitasnya. Itu bisa dilakukan dengan membersihkan meja menggunakan disinfektan dan memberikan pembersih tangan di tempat-tempat umum yang sering dipakai. Ingatkan setiap karyawan atau rekan kerja untuk selalu mencuci tangan. Pajang juga poster yang mempromosikan kebersihan pernapasan. Kombinasikan ini dengan langkah-langkah komunikasi lainnya, seperti menawarkan panduan dari petugas kesehatan dan keselamatan kerja, pengarahan di setiap meeting, dan berbagai kesempatan lainnya.

Ini 10 Cara Menghindari Penyebaran Virus Corona di Kantor
5. Persiapkan tisu dan masker
Satu hal penting yang dirasa perlu disediakan di setiap perkantoran adalah persediaan tisu dan masker. Pastikan kedua barang itu tersedia dan memberikannya kepada mereka yang sedang batuk-batuk, bersin, ataupun demam. Penting pula memiliki tempat sampah tertutup sebagai tempat pembuangan, karena kebersihan aliran udara dan lingkungan yang baik dapat mencegah penyebaran COVID-19.
6. Melakukan social distancing
Cara mencegah penyebaran virus Corona selanjutnya dengan melakukan social distancing atau menjaga jarak sosial. Langkah ini merupakan salah satu cara yang dilakukan oleh sejumlah negara dalam penanganan virus Corona. Social distancing dapat mencegah orang sakit melakukan kontak dalam jarak dekat dengan orang lain untuk mengurangi peluang penularan virus. Adapun dampak dari praktek social distancing adalah dapat mengurangi risiko penyebaran virus Corona karena virus ini menular antarmanusia melalui droplet (partikel air liur) saat penderita bersin atau batuk.

Ini 10 Cara Menghindari Penyebaran Virus Corona di Kantor
7. Tingkatkan kesadaran orang-orang akan virus Corona
Satu hal yang dirasa penting juga oleh WHO adalah meningkatkan kesadaran teman-teman terhadap virus mematikan ini. Cara ini bisa dilakukan dengan menaruh poster tentang etika batuk dan bersin di setiap sudut kantor, menyediakan hand-sanitizer di depan pintu masuk, ataupun memberikan informasi pentingnya mencuci tangan selama 20 detik.
Baca juga: Arti Lockdown, Social Distancing, dan Istilah Corona Lainnya
8. Ajukan izin remote (work from home) jika sakit
Jika kamu merasa tidak enak badan atau sakit, jangan paksakan untuk tetap masuk kantor. Karena saat sedang tidak sehat, imun tubuh kamu akan rendah sehingga resiko tertular virus atau penyakit lain akan lebih mudah. Sebagai pihak perusahaan juga pasti akan memahami hal tersebut dan memberikan izin, karena perusahaan pasti mengutamakan keamanan dan kenyamanan seluruh karyawannya. Perusahaan juga dapat memberikan rekomendasi rumah sakit terdekat untuk melakukan pemeriksaan dan memberikan waktu untuk karyawannya beristirahat.

Ini 10 Cara Menghindari Penyebaran Virus Corona di Kantor
9. Hindari bepergian untuk sementara waktu
Berhubungan dengan poin diatas, kamu juga perlu menghindari bepergian ke luar rumah agar kamu dapat beristirahat secara total. Jika masih merasa sakit atau tidak enak badan, segera hubungi petugas kesehatan terdekat, dan mintalah bantuan mereka. Sampaikan pada petugas jika dalam 14 hari sebelumnya kamu pernah melakukan perjalanan terutama ke negara terjangkit, atau pernah kontak erat dengan orang yang memiliki gejala yang sama. Ikuti arahan dari petugas kesehatan setempat.
10. Jangan mendiskriminasi mereka yang tertular
Jika melihat adanya gejala virus Corona di derita rekan kerja, langsung pisahkan orang tersebut ke dalam ruang yang terisolasi dan segera laporkan aparat kesehatan lokal. Jauhkan diri dari diskriminasi dan dukung mereka melewati penyakit ini. Melawan virus Corona tidaklah berbeda jauh dengan melawan penyakit pada umumnya. Yang terpenting adalah kamu memahami dengan benar bagaimana cara menjaga higienitas tubuh. Ada baiknya juga untuk tidak panik berlebihan melawan kasus ini.

Ini 10 Cara Menghindari Penyebaran Virus Corona di Kantor