Ada banyak orang yang berfikir, akan lebih aman menjadi seorang karyawan di sebuah perusahaan besar dibandingkan menjadi seorang bos untuk dirinya sendiri. Pernyataan ini sebenarnya tidak sepenuhnya salah karena kiranya memang benar. Ada berbagai faktor yang menjadi tolak ukur dan juga alasan untuk seseorang tidak memulai bisnis, mulai dari banyak waktu yang menyita, tanggung jawab yang lebih besar, modal yang harus dikeluarkan, dan lain sebagainya. Akan tetapi, menjadi bos untuk diri sendiri sebenarnya jauh lebih menyenangkan sekaligus menantang. Namun, apabila kamu adalah orang yang berniat untuk menjadi seorang pebisnis atau bos untuk diri sendiri di kemudian hari, kamu harus tau terlebih dahulu 10 fakta tentang menjadi pebisnis yang sering dilupakan orang-orang. Semoga membantu!
10 fakta tentang menjadi pebisnis yang sering dilupakan orang-orang
1. Realita yang menyeramkan sekaligus menyenangkan
Sudah bukan rahasia umum lagi, apabila ada seorang pebisnis yang bekerja membangun kerajaannya lebih dari 50 jam di dalam 1 minggu. Bahkan tidak jarang, para pebisnis ini juga harus bekerja pada akhir pekan dan hari libur. Karena, semakin besar tanggung jawab yang diemban, maka akan memunculkan perasaan khawatir yang tinggi. Rasa khawatir ini yang terkadang membuat banyak pebisnis tidak bisa tidur di malam hari dan selalu memikirkan usahanya. Memang terdengar cukup menyeramkan dan menyakitkan. Tapi, tunggu dulu. Ada beberapa hal yang hanya bisa dinikmati oleh para pebisnis jika dibandingkan dengan para pekerja atau pegawai. Yaitu masalah waktu kerja, penghasilan, dan juga kepuasan pribadi. Dengan menjadi seorang boss untuk diri sendiri, kamu sudah tidak perlu menghitung hari kapan kamu ingin cuti. Jika memang lelah, tinggal beristirahat saja.
2. Harus tahan banting
Menjadi seorang boss, berarti kamu memikul tanggung jawab yang lebih besar dibandingkan orang lain. Karena itu, salah satu kemampuan yang wajib dimiliki oleh para businessman adalah mental yang kuat dan tahan banting. Jika mengalami sebuah kegagalan atau masalah, kamu sebagai bos adalah orang yang harus pulih pertama dan mempengaruhi para pegawaimu. Apa pun yang terjadi, kamu harus tetap maju. Mungkin hal ini terdengar cukup keren. Akan tetapi, ini bukanlah hal yang mudah. Karena kamu akan dipaksa untuk bangkit dan terus maju meskipun sulit. Tentu saja karyawan atau pegawaimu juga membutuhkan mental seperti ini. Akan tetapi, semua tanggung jawab utama tetap berada di pundakmu.

10 Fakta Tentang Menjadi Pebisnis Yang Sering Dilupakan Orang-orang
3. Kamu akan merasa puas
Seperti yang sudah disebutkan pada poin-poin sebelumnya, ketika kamu sudah memutuskan untuk menjadi seorang pebisnis atau bos bagi dirimu sendiri, jam kerja dan tanggung jawab yang lebih besar akan datang padamu. Akan tetapi, kepuasan pribadi karena bekerja sendiri akan sangat dirasakan. Dan yang tak kalah penting adalah kamu memiliki kemampuan untuk mendapatkan penghasilan jauh lebih banyak sebagai seorang pengusaha. Selain itu juga, pencapaian yang di dapat melalui usaha sendiri tentu jauh lebih manis, bukan?
Baca juga: 10 Cara Membangun Brand Identity Bagi Pebisnis Pemula
4. Terus berpikir seumur hidup
Ketika memutuskan untuk menjadi seorang pebisnis, otomatis kamu akan menjadi orang yang berperan penting di dalam memutuskan model usaha yang akan kamu buat. Baik itu secara profesional maupun finansial, jadi luangkan waktu untuk berpikir. Akan tetapi, tidak selamanya kondisi akan berpihak kepadamu. Bisa-bisa, akan muncul masa dimana kamu akan terjebak di dalam suatu masalah tak terduga. Karena itu, kamu harus terus berpikir seumur hidup untuk menjaga dan mengubah alur permainan yang berlangsung.

10 Fakta Tentang Menjadi Pebisnis Yang Sering Dilupakan Orang-orang
5. Selalu mencari hal yang menginspirasi
Inspirasi kiranya diperlukan setiap pebisnis untuk membuat tindakan yang konsisten. Namun kebiasaan kamu yang dilakukan setiap harilah yang pada akhirnya akan menentukan keberhasilan atau kegagalan. Oleh karena itu, konon setelah seminar dan konferensi hanya 5% orang yang benar-benar menggunakan apa yang telah mereka dapatkan untuk dipelajari atau diterapkan. Mengapa? Itu karena inspirasi merupakan memori jangka pendek, yang berarti saat seminar itu sangat melekat, tapi tidak akan bertahan lama setelah seminar itu selesai akan buyar. Ketika kita sudah mulai pembentukan kebiasaan baru, para pengusaha sukses akan lebih fokus pada perilaku dan kebiasaan daripada pikiran. Berpikir penting, tetapi melakukan hal atau ilmu baru itu juga sangat penting.
6. Akal adalah sumber daya atau kekuatan utama
Sebagian besar orang akan mengatakan mereka tidak memiliki sumber daya. Struktur keyakinan sumber daya ini membuat kebanyakan orang mampu membangun bisnis kelas dunia. Para pengusaha besar menemukan cara untuk memaksimalkan sumber daya apapun yang mereka miliki. Tidak sedikit dari mereka yang mungkin tidak percaya pada sumber daya yang terbatas karena mereka memahami sumber utama ialah perasaan dan emosi yang membuat mereka memiliki akal. Tony Robbins, motivator terkenal mengatakan bahwa kata yang sempurna adalah “Akal adalah sumber daya utama.” Memiliki tekad dan komitmen kuat dapat membuatnya bekerja dengan sedikit sumber daya. Kunci utamanya adalah pengendalian emosi.

10 Fakta Tentang Menjadi Pebisnis Yang Sering Dilupakan Orang-orang
7. Kegagalan adalah bagian dari pelajaran
Kesalahan adalah bagian dari sifat manusia, tetapi akan juga terasa sangat menyakitkan ketika berhubungan dengan pekerjaan kamu. Namun, dari sebuah kegagalan dapat meningkatkan tingkat keahlian kamu. Kamu tidak akan pernah bisa lari dari kesalahan dan kegagalan. Jangan selalu berharap untuk melakukannya dengan benar pertama kali karena kamu akan mengecewakan diri sendiri. Kuncinya adalah belajar dari pengalaman, menumbuhkan keahlian kamu dan menjadi praktisi yang lebih berpengalaman.
Baca juga: 10 Aplikasi Bisnis Online Yang Wajib Dimiliki Pebisnis Pemula
8. Harus dapat mengambil keputusan
Setiap saat kamu akan menghadapi bimbangnya dalam mengambil sebuah keputusan. Apalagi ketika kamu sudah menjadi seorang profesional, tingkat stres akan lebih tinggi karena tuntutan pekerjaan. Setiap keputusan yang di ambil akan memberikan dampak terhadap banyak hal. Karena, keputusan tersebut berkontribusi terhadap kesuksesan karier dan masa depan usaha yang kamu jalankan. Sebelum mengambil keputusan ada baiknya kamu berbicara dengan profesional atau mentor, berdiskusi dengan teman yang sesuai, dan yang terpenting dengarkan insting kamu. Meskipun kamu mungkin tidak dapat menentukan dengan tepat mengapa kamu ingin pergi ke satu arah, tetapi selalu ada alasan dibaliknya. Oleh karena itu, jangan takut untuk mengambil keputusan.

10 Fakta Tentang Menjadi Pebisnis Yang Sering Dilupakan Orang-orang
9. Mencintai bisnis yang telah dibangun
Pekerjaan apapun akan terasa lebih ringan dan menyenangkan ketika kamu mencintai pekerjaan tersebut. Begitu pun, dengan bisnis yang sedang kamu bangun. Ketika kamu sudah mencintai bisnis yang sedang dijalankan, maka kamu akan merasa terdorong untuk melakukan yang terbaik untuk bisnis tersebut. Memiliki kecintaan terhadap pekerjaan juga akan membuat kamu lebih mudah bangkit dari kegagalan.
10. Belajar dan terus belajar
Seperti halnya teknologi dan kemajuan zaman yang terus berkembang, pengetahuan pun mengalami perkembangan yang pesat. Jangan sampai kamu tertinggal. Kemauan belajar yang tinggi merupakan salah satu mindset seorang entrepreneur sukses yang harus kamu miliki. Ketika kamu merasa puas dengan satu ilmu yang dimiliki, kamu bisa saja tertinggal jauh oleh mereka yang terus belajar hal-hal baru. Lihat saja di luar sana, tokoh-tokoh terkenal dan sukses bahkan memiliki jadwal belajar dan membaca buku yang mereka lakukan setiap hari, bahkan setelah mereka berada di posisi miliarder dunia. Alangkah baiknya, jika kamu ingin menjadi entrepreneur sukses, kamu meniru kebiasaan-kebiasaan mereka untuk terus belajar.

10 Fakta Tentang Menjadi Pebisnis Yang Sering Dilupakan Orang-orang