Co-working Space, Rumah Untuk Berbagi
Berbisnis Co-working Space mungkin masih terdengar asing bagi beberapa orang. Namun, tidak bagi Salim Group. Kini mereka termotivasi dari dorongan untuk memiliki tempat sendiri yang bisa digunakan untuk berbagi pengetahuan. Akhirnya pun Salim Group memutuskan membuat sebuah layanan penyedia kantor bernama Uptown Serviced Office yang berlokasi di Jl. DR. Ide Anak Agung Gde Agung, RT.5/RW.2, Kuningan, Setia Budi, Kota Jakarta Selatan pada akhir tahun 2018 kemarin.
Konsep baru Hybrid Serviced Office
Tempat ini pun menawarkan sebuah konsep baru bernama Hybrid Serviced Office, penggabungan antara Private Office dan Co-working Space dengan tetap mengedepankan kenyamanan dan keamanan dalam bekerja. Poppy Suzan, General Manager dari Uptown Serviced Office pun menjelaskan, “Kami melihat bahwa banyak pekerja sekarang lebih memilih kerja di luar kantor seperti di coffee shop atau café. Oleh karena itu kami memilih tema ala Upper Manhattan, New York yang kental dengan suasana nyaman, rileks dan natural.” Selain itu, area Private Office juga mengadopsi suasana dari café-café yang ada di Upper Manhattan. “Hal ini dapat dilihat dari pemilihan interior yang minimalis, pemilihan warna-warna natural yang membuat tampilan ruang kerja di Uptown lebih menenangkan,” tambah Poppy.
Ruang untuk menciptakan ide kreatif dan networking
Berlokasi di lantai 8 Plaza Mutiara, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Uptown memiliki luas area sebesar 1000m² dan menawarkan Private Office atau ruang kerja tertutup bagi tenant yang ingin memiliki privasi saat bekerja. Lalu ada juga Co-working Space bagi para profesional dan freelancer untuk menciptakan ide-ide kreatif ataupun sebagai sarana menjalin networking. Di sini, jika merasa jenuh pada satu spot tertentu, maka tenant dapat berpindah ke spot lain untuk berganti suasana. Selain 2 servis tersebut, Uptown juga menghadirkan layanan lain, seperti Shared Office, Capsule Office, Virtual Office, Event Space hingga Meeting Room. Ketersediaan working space tersebut terbagi dalam ukuran dan juga jumlah ruangan yang disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan. Sistem pembayarannya pun dapat dilakukan secara harian atau bulanan untuk pilihan kantor tertentu.
Siap Berbagi Tips
Bagi para generasi milenial yang berminat berbisnis Co-working Space, pihak Uptown pun tidak segan-segan dalam membagikan tips. “Silakan riset dulu bagaimana usaha-usaha Co-working Space yang telah ada dulu dibangun seperti apa. Perhatikan bagaimana proses kerja atau operasional suatu Co-working Space. Jika setelah itu masih berminat, maka laksanakan,” tambahnya. Pihak Salim Group berharap ke depan akan membuka lebih banyak cabang Uptown Serviced Office, menggelar acara workshop lebih rutin, dengan topik bahasan lebih luas bukan hanya sebatas pembelajaran melainkan juga topik industri startup di Indonesia. “Kami ingin industri digital ini dikenal tidak hanya sebagai another trend, tetapi juga dikenal sebagai batu lompatan untuk industri yang lama dan baru untuk bisa saling bekerja sama. Untuk industri UKM, kami sedang menyiapkan suatu tools yang nanti dapat digunakan oleh para pekerja lepas dan pegiat UKM untuk mengatur usahanya dengan lebih baik dan bankable.”